Banyak blogger yang mengira akan ada launching All New Satria F150 FI di Sirkuit Sentul Besar, pada tanggal 1 Februari yang lalu. Ternyata pada kecele bro, termasuk Indomoto sendiri. Meskipun benar ada sesi test ride motor ayago Suzuki tersebut, tapi sesi launching yang ditunggu-tunggu ternyata malah tidak ada.
Belakangan PT Suzuki Indomobil Sales (PT SIS) malah memperkenalkan situs SuzukiSatria.com, yang konon didedikasikan khusus untuk pecinta Suzuki Satria. Situs tersebut dihiasi dengan teaser All New Satria F150 FI beserta brand ambasador-nya, Aleix Espargaro. Dengan tagline besar, “BERANI LAWAN?”.
Lho kok masih main teaser–teaser-an lagi ya? Bukankah sosok aslinya sudah terungkap di sana-sini, dari mulai spyshot yang bertubi-tubi, bocoran buku Sales Manual yang komplit, video penjelasan fitur oleh staf Suzuki, video iklan, hingga photo-photo All New Satria F150 FI yang sudah terdistribusi di dealer-dealer. Semua sudah jelas kok.
Baca juga :
- All New Satria F150 FI Berani Anti Klimaks?
- Video Iklan Suzuki All New Satria F150 FI Sudah Nongol, Launching 1 Februari 2016
- Simak Penjelasan Fitur Baru All New Satria F150 FI Di Video Ini
- Ini Dia Spesifikasi Dan Pilihan Warna All New Satria F150 Fuel Injection
- PH Pembuat Iklan Suzuki Satria F150 Injeksi Kena Semprot PT SIS
Isu tentang peluncurannya sudah santer sejak Desember tahun lalu, terus bergeser ke Januari, lalu Februari. Gosip terakhir yang didapat dari bisikan tetangga, All New Satria F150 FI baru akan diluncurkan pada bulan Maret mendatang.
Apa gak kelamaan tuh? Entah apa yang membuat Suzuki belum pede meluncurkan Satria terbarunya. Takutnya sih keburu anti klimaks, peminat motor yang dikabarkan berperforma tinggi tersebut terlanjur kecewa di-php-in terus, dan keburu berpindah ke lain hati. Bisa jadi lho . . .
Wahhhhhh kok?
😀
Josssss
Malah katanya ada yg udh sampe konsumen
kek pas gituan kang. heheh
Kebijakan intern kayanya
kalau menurut ane nih suzuki main senyap mas bro, terbukti walau belum dirilis tapi udah banyak sales di fb yg nawarin kan
tapi kalo sampai antiklimaks, wassalam dah dohc overbore 150cc di Indonesia 😀
wow
numpang ngeBM bos 😀
menurut LS sih launching tanggal 16 februari 2016.. tapi beneran atau cuma PHP itu yang belum tahu..
spek satria injeksi memang diatas sonic.. namun apakah berbanding lurua dengan jualannya?? konsumen sudah mulai cerdas.. meski spek yahud kalau layanan purna jual masih gitu2 aja.. ya nyuwun sewu.. saya yang konsumen main logika bakalan berpikir ulang.. beda lagi dah kalau fansaboy..
sepertinya selaras juga kalau indomoto nyebutnya anti klimaks
udah launching belum sih?????
nah lho.. bisa kabur calon konsumennya..