United Tractors, Jual Alat Berat Berkualitas untuk Anda

Tadano Rough Terrain Cranes

Tadano Rough Terrain Cranes (Photo: Tadano.com)

Indomoto.com – Komatsu, UD Trucks, Bomag, Scania, dan Tadano merupakan perusahaan ternama yang memproduksi berbagai macam alat berat. Sebagai perusahan yang telah terkemuka di dunia, kualitas produk dari kelima merk tersebut sudah tidak perlu Anda ragukan lagi.

Untuk bisa mendapatkan produk dari salah satu merk tersebut, kini Anda bisa membelinya secara langsung di United Tractors Jakarta. Perusahaan satu ini telah menjadi distributor resmi dari kelima merk yang telah disebutkan sebelumnya. Dengan kata lain, United Tractors jual alat berat terbaik dengan berbagai macam jenis yang bisa Anda pilih.

Berikut beberapa alat yang bisa Anda beli di United Tractors:

Tadano Rough Terrain Cranes

Alat berat yang satu ini bisa dikatakan sebagai alat yang padat guna atau compact. Bahkan, Anda bisa tetap menggunakan alat berat ini sekalipun pada tempat yang cukup sempit, lho. Perihal kapasitasnya, Tadano Rough Terrain Cranes dapat menampung kapasitas hingga 145 ton. Tidak hanya cocok digunakan di jalan datar, Anda bisa tetap menggunakan alat ini pada medan jalan yang sulit seperti off road sekalipun. Bagi Anda yang sedang mencari alat berat untuk menunjang sektor konstruksi, produk Tadano ini bisa jadi pilihan terbaik.

Bomag Combination Rollers

Bagi Anda yang sedang mencari alat untuk membangun hingga merawat jalan raya, produk dari Bomag yang satu ini bisa jadi pilihan Anda. Alat berat Combination Rollers ini bisa digunakan untuk bearing course, surface, serta pemadatan lapisan base. Tak hanya bisa membangun jalan, membangun lahan parkir hingga bandara juga bisa menggunakan alat ini. Alat yang memang diperuntukkan untuk sektor konstruksi ini bisa menutup pori-pori permukaan aspal dan membuatnya menjadi lapisan yang kedap air, United Tractors Jual alat pemadat jalan terbaik.

Scania Mining Tippers and Haulers

Produk Scania yang satu ini bisa dikatakan sebagai truk yang sangat fleksibel. Di mana truk ini bisa diaplikasikan pada berbagai macam medan jalan, mulai jalan raya yang beraspal, jalan tanah, pasir, lumpur, hingga bebatuan sekalipun. Menariknya, truk satu ini juga mampu menampung muatan dengan kapasitas 25% lebih besar. Anda yang sedang ingin meningkatkan produktivitas pada sektor pertambangan akan sangat cocok dengan truk satu ini. Kualitasnya yang terbukti bagus juga bisa meminimalisir adanya biaya perawatan dan pengoperasian.

UD Trucks Quester CGE Series

Sudah bukan rahasia lagi bahwa produk UD Trucks memiliki kualitas yang bagus dan unggul dalam pengoperasiannya. Untuk menunjang performnya yang gesit, alat berat ini telah dilengkapi dengan ground clearance yang tinggi serta ranfes yang terbilang kaku. Sudut pendekatannya yang lebar juga menjadi salah satu penunjang mengapa truk ini bisa bergerak dengan gesit.

Komatsu Bulldozer

Bagi Anda yang sedang mencari alat berat bertipe crawler tractor, alat berat dari Komatsu ini bisa jadi pilihan yang terbaik. Alat berat yang telah dilengkapi dengan blade pada bagian depan ini bisa digunakan untuk berbagai macam hal, mulai dari menarik material, menyebarkan, hingga mendorong. Alat berat Komatsu ini juga bisa dimanfaatkan pada berbagai macam sektor, lho. Mulai dari perhutanan, pertambangan, hingga pertanian. Bahkan, pembangunan jalan hingga bendungan pun bisa dilakukan menggunakan Bulldozer yang satu ini.

Lengkapnya produk yang ada di United Tractors, membuat perusahaan ini disebut-sebut sebagai perusahaan terbesar yang jual alat berat terlengkap. Penasaran ingin tahu lebih detail mengenai produk yang dijual United Tractors? Anda bisa langsung mengunjungi website resmi United Tractors sekarang juga!

Add Comment

Tulis komentarmu

%d