Wow, Honda PCX Modif Ala Caferacer Ini Keren Banget

Modifikasi Honda PCX ala Caferacer

Modifikasi Honda PCX ala Caferacer




Indomoto.com – Honda PCX ternyata bisa juga dimodifikasi menjadi caferacer yang keren banget. Tentunya tidak mudah karena secara gen, skutik ini punya penampilan asli yang cenderung elegan. Tapi tidak ada yang tidak mungkin buat builder Muhammad Fiqhi Wahyu Pramana.

Menjawab tantangan PT Astra Honda Motor (AHM) dalam Honda Dream Ride Project 2019, juara Honda Modif Contest 2018 ini mengubah Honda PCX menjadi caferacer yang tidak cuma keren, tapi juga nyaman dan aman untuk dikendarai.

Fiqhi melengserkan semua bodi bawaan PCX, menggantinya dengan custom body yang terbuat dari plat galvanis. Setelah bodi depan, samping dan belakang, lengka dengan buntut tawonnya, Fiqhi juga memasang berbagai aksesoris yang mendukung penampilan sebuah caferace, anatar lain headlamp, stoplamp, steering handle, kaki-kaki, jok, hingga muffler.

Setelah 3 setengah bulan pengerjaan, penampilan Honda PCX pun berubah total.

“Saya pilih PCX diubah jadi cafe racer karena matik itu kalau dibikin cafe racer sepertinya asyik juga. Nah, pas saya tanya di media sosial, ternyata banyak orang yang pengen bikin seperti ini. Okelah akhirnya saya bikin,” kata Fiqhi.

Selain caferacer karya Fiqhi, Honda Dream Ride Project 2019 juga menampilkan Honda PCX dengan konsep modifikasi Bagger karya builder Law A San yang merupakan pemenang kategori National Champion Free For All, serta Honda PCX dengan konsep modifikasi Adventure, karya I Putu Tony Hadi Putra yang merupakan pemenang kategori National Champion Sport pada gelaran Honda Modif Contest 2018.

Modifikasi Honda PCX bergaya Adventure

Modifikasi Honda PCX bergaya Adventure

Dalam pengembangan karya modifikasi ini para modifikator mendapatkan bimbingan supervisi mentor ahli pilihan yang telah berpengalaman, yaitu Masayuki Sugihara dari Luck Motorcycle asal Kyoto-Jepang, Komang Gede Sentana Putra dari Kedux Garage, dan Daisuke Kuriki yang merupakan tim Honda Motorcycle RnD Center dari Jepang serta tim Product Development AHM.

Pada proses modifikasi Honda PCX, para modifikator diberikan kesempatan untuk berkarya sekaligus memperkaya pengalaman memodifikasi sepeda motor melalui pemilihan konsep, desain modifikasi, pemilihan material, schedule timeline pengerjaan, pertimbangan biaya, serta tahap terakhir para modifikator memastikan hasil karyanya aman untuk dikendarai.

Modifikasi Honda PCX bergaya Bagger

Modifikasi Honda PCX bergaya Bagger

Deputy General Manager Marketing Planning and Analysis AHM Andy Wijaya mengatakan kegiatan yang diselenggarakan setiap tahunnya oleh AHM ini merupakan wujud komitmen sekaligus wadah dari perusahaan untuk mendorong modifikator di Tanah Air menghasilkan karya modifikasi yang tetap mengedepankan unsur keselamatan.

“Kami ingin mendukung para modifikator Tanah Air untuk dapat menuangkan kreativitas mereka menggunakan skutik Honda PCX. Melalui Honda Dream Ride Project, kami berharap para modifikator dapat menghasilkan karya modifikasi yang berbeda dan memiliki nilai estetika berkelas tinggi yang tetap mengutamakan keselamatan, sehingga hasil karya mereka tetap aman untuk dikendarai,” ujar Andy Wijaya.

Berikut spesifikasi PCX caferacer karya Fiqhi:

Body: Custom Body Work (Galvanised Plate)
Frame: Custom Sub Frame
FR Tire: Tubeless Tire 110/70, 14 inci, Pirelli Diablo Rosso
RR Tire: Tubeless Tire 150/70, 14 inci, Pirelli Diablo Rosso
Wheels: Spoke Wheels FR 2.50/RR 3.50 14 inci
Headlamp: Daymaker After market
Stoplamp: After Market
Steering handle: After Market
FR Suspension: After Market
RR Suspension: Double Subtank Suspension After Market
Backmirror: End Backmirror After Market
Air Filter: After Market
Panel Meter: After Market
Hand Grip: After Market
Disk Plate: Honda Megapro
Seat: Custom Retro Single Seat
Exhaust System: Custom Silincer and Pipe
Windshield: Custom Cafe Racer

Add Comment

Tulis komentarmu

%d