6 Pilihan Warna Honda Vario 150 eSP Terbaru 2021



Indomoto.com – PT Astra Honda Motor (AHM) memperkenalkan varian baru Honda Vario 150 eSP 2021. Jika sebelumnya hanya tersedia dalam varian Exclusive, kini skutik bermesin 150cc ini tersedia juga dalam varian Sporty dengan warna-warna yang lebih berani.

Honda Vario 150 Sporty hadir dengan dua pilihan warna yang menarik, yaitu Sporty White Red dan Sporty Black Red.

pilihan warna honda vario 150 terbaru 2020

Sementara itu, varian Exclusive yang masih didominasi warna-warna matte juga mendapat penyegaran. Velg warna gold disematkan pada varian Exclusive Matte Black, serta hadirnya 3D emblem terbaru berwarna merah pada varian Exclusive Matte Silver. Sedangkan warna Exclusive Matte Red dan Exclusive Matte Brown masih dipertahankan penampilannya.

Sebelum kita bahas mengenai harga Honda Vario 150 versi terbaru 2021 ini, mari kita simak terlebih dahulu galeri foto, fitur, serta spesifikasi di bawah ini:

Honda Vario 150 Warna Sporty White Red

Honda Vario 150 Warna Sporty Black Red

Honda Vario 150 Warna Exclusive Matte Black

Honda Vario 150 Warna Exclusive Matte Silver

Honda Vario 150 Warna Exclusive Matte Red

Honda Vario 150 Warna Exclusive Matte Brown

Fitur Unggulan Honda Vario 150 eSP

Tak cuma penampilannya yang menarik, Honda Vario 150 juga mengusung fitur-fitur yang keren dan canggih, di antaranya:

  • Full digital panel meter dengan multi informasi, seperti jam digital, speedometer, tripmeter, smart key, pergantian oli, indikator dan tegangan aki. Keren banget.
  • Honda Smart Key System yang terintegrasi dengan Answer Back System dan Anti Theft Alarm. Kini menghidupkan mesin gak perlu lagi kunci mekanis, alias keyless. Fitur ini sebelumnya sudah disematkan ada skutik premium Honda PCX.
  • Lampu LED di semua sistem pencahayaan
  • ACG Starter yang terintergrasi pada teknologi eSP mampu menghidupkan mesin dengan suara yang lebih halus saat pertama dinyalakan.
  • Idling Stop System (ISS) yang secara otomatis mematikan mesian saat mesin berhenti bekerja lebih dari 3 detik dan hanya perlu menarik tuas gas untuk dapat menghidupkan mesin kembali.
  • Standar otomatis (Side Stand Switch) yang mana mesin tidak dapat dinyalakan apabila posisi standar dalam kondisi turun.
  • Brake Lock System mencegah motor loncat saat dinyalakan atau motor tetap dalam keadaan diam saat pengendara berhenti di jalanan menanjak.
  • kapasitas bagasi terbesar yaitu 18 liter yang dapat menyimpan helm standar.

Spesifikasi Honda Vario 150 eSP

Mesin
Tipe Mesin 4 Langkah, Sohc Dengan Pendingin Cairan
Sistem Suplai Bahan Bakar Pgm-Fi (Programmed Fuel Injection)
Diameter X Langkah 57,3 X 57,9 Mm
Tipe Transmisi Otomatis, V-Matic
Rasio Kompresi 10,6 : 1
Daya Maksimum 9.7 Kw (13.1 Ps) / 8500 Rpm
Torsi Maksimum 13.4 Nm (1.37 Kgf.M) / 5000 Rpm
Tipe Starter Elektrik
Tipe Kopling Automatic Centrifugal Clutch Dry Type

Honda Vario 150 eSP mengusung mesin berkapasitas ruang bakar 150cc, 4 Langkah, SOHC, dengan pendingin cairan. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga hingga 9.7 Kw (13.1 Ps) pada putaran 8.500 Rpm, dan torsi maksimal 13.4 Nm (1.37 Kgf.M) pada putaran 5.000 Rpm. Teknologi eSP (Enhanced Smart Power) yang disematkan pada mesin ini diklaim mampu meminimalkan gesekan sehingga pembakaran menjadi lebih efisien.

Berdasarkan press release yang dilansir situs resmi AHM, kemampuan akselerasi Vario 150 dapat menempuh jarak 0 – 200 meter dalam waktu 11,6 detik, sedangkan top speed-nya bisa mencapai 105 km/jam.

Untuk kelas 150cc konsumsi bahan bakar Vario 150 sangat iit, yaitu adalah sebesar 46,9 km/liter (metode ECE R40 Euro 3, dengan mengaplikasikan Fitur Idling Stop System) dengan hasil emisi gas buang yang telah memenuhhi regulasi EURO 3.



Rangka Dan Kaki-Kaki
Tipe Rangka Underbone
Tipe Suspensi Depan Telescopik
Tipe Suspensi Belakang Swing Arm Dengan Suspensi Tunggal
Ukuran Ban Depan 90/80 – 14M/C 43P Tubeless
Ukuran Ban Belakang 100/80 – 14M/C 48P Tubeless
Rem Depan Cakram Hidrolik, Piston Tunggal
Rem Belakang Tromol
Sistem Pengereman Combi Brake System

Pada bagian kaki-kaki, Vario 150 mengusung ban tubeless berukuran 90/80 – 14M di bagian depan, dan ukuran 100/80 – 14 untuk bagian belakang. Ban ini membalut velg dengan desain baru yang punya palang 5.

Untuk pengereman skutik ini dilengkapi dengan Wavy Disc Brake berukuran 190mm, dengan Cakram Hidrolik berpiston Tunggal pada roda depan, sedangkan roda belakang masih menggunakan tromol. Teknologi Combi Brake System (CBS) membantu menyeimbangkan pengereman roda belakang dan depan secara lebih optimal.

Dimensi Dan Berat
Panjang X Lebar X Tinggi 1919 X 679 X 1062 Mm
Tinggi Tempat Duduk 769 Mm
Jarak Sumbu Roda 1.280 Mm
Jarak Terendah Ke Tanah 132 Mm
Curb Weight 112 Kg

Secara dimensi, Vario tidaklah segambot saudaranya, Honda PCX. Tapi ini bisa jadi kelebihannya, bisa lincah di jalan yang padat. Bobot yang juga lebih ringan membuat Power to Weight rationya lebih besar.

Kapasitas
Kapasitas Tangki Bahan Bakar 5,5 Liter Bahan Bakar
Kapasitas Minyak Pelumas 0,8 Liter Pada Penggantian Periodik

Kapasitas tangki BBM Vario adalah 5,5 liter, lumayan besar untuk motor matic. Jika terisi full, dengan konsumsi BBM 46,9 km/liter, maka bisa menempuh 250 km. Lumayan jauh kan, cocok buat touring.

Kelistrikan
Tipe Baterai Atau Aki Mf 12V-5 Ah
Sistem Pengapian Full Transisterized
Tipe Busi Ngk Cpr9Ea-9 / Denso U27Epr9
Lampu Depan Led 2.6 W X 2 (Low), 5,2 W X 2 (High)

Vario mengandalakan aku kering, alias MF (maintenance free). Sesuai tipenya, aki ini tidak butuh perawatan khusus. Sekali dipasang, sudah lupakan . . . Dengan sistem penerangannya yang sudah menggunakan LED seharusnya kerja aki juga semakin ringan. Asal sistem charging-nya tidak bermasalah, aki bakalan tahan lama.



Harga Honda Vario 150 eSP 2021

Berdasarkan press release yang masuk ke redaksi Indomoto, Honda Vario 150 Exclusive dipasarkan dengan harga on the road (OTR) Rp 24.150.000,- sedangkan varian terbaru Honda Vario 150 Exclusive Matte Black dan New Honda Vario 150 Sporty dibandrol Rp 24.300.000,-. Untuk daerah lain mungkin akan sedikit berbeda. Untuk kepastian harganya silahkan datang langsung ke dealer Honda terdekat di kotamu.

AHM juga menyediakan berbagai aksesoris resmi buat mendongkrak penampilan Vario. Di antaranya adalah Garnish Headlight, Visor, Garnish Back Mirror, Rubber Step Floor, Wheel List Sticker, Garnish Muffler, serta Garnish Radiator.

Sementara itu untuk penampilan pengendara, AHM menyedian apparel Bikers Leather Jacket dan Luxury Helmet.

Harga aksesoris dan apparel Honda Vario 150 ini dapat dilihat langsung di dealer Honda.

Add Comment

Tulis komentarmuBatalkan balasan

Exit mobile version