Yamaha Aerox 155 VVA Makin Keren Dengan Warna Baru, Harga Mulai 22 Jutaan

Pilihan Warna Yamaha Aerox 155 VVA



Indomoto.com – Menyambut tahun 2018, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) meng-update penampilan Yamaha Aerox 155 VVA dengan warna dan grafis baru. Warna baru ini tersedia untuk Aerox 155 VVA Standard dan S-Version, sedangkan untuk R-Version masih mempertahankan warna sebelumnya.

Yamaha Aerox 155 VVA Standard mendapat warna dan grafis cerah yang eye-catching dengan menimbulkan kesan sporty, sedangkan S-Version tampil lebih elegan.

Selain warna dan grafis, yang tampak fresh adalah desain jok dengan sentuhan jahitan yang elegan mempertegas kesan sporty.

Berikut pilihan warna Yamaha Aerox VVA beserta galeri fotonya:

Pilihan Warna Yamaha Aerox VVA Standard

  • Yamaha Aerox 155 VVA Warna Kuning (Yellow)
    Yamaha Aerox 155 VVA Warna Kuning (Yellow)

  • Yamaha Aerox 155 VVA Warna Merah (Matte Red)
    Yamaha Aerox 155 VVA Warna Merah (Red)

  • Yamaha Aerox 155 VVA Warna Hitam (Black)
    Yamaha Aerox 155 VVA Warna Hitam (Black)

Pilihan Warna Yamaha Aerox VVA S-Version

  • Yamaha Aerox 155 VVA S-Version Warna Biru (Matte Blue)
    Yamaha Aerox 155 VVA S-Version Warna Biru (Matte Blue)

  • Yamaha Aerox 155 VVA S-Version Warna Putih (White)
    Yamaha Aerox 155 VVA S-Version Warna Putih (White)

Pilihan Warna Yamaha Aerox VVA R-Version

  • Yamaha Aerox 155 VVA R-Version Warna Biru (Racing Blue)
    Yamaha Aerox 155 VVA R-Version Warna Biru (Racing Blue)

Harga Yamaha Aerox 155 VVA

Jika dibandingkan dengan harga di awal tahun 2017, maka Yamaha Aerox 155 VVA dengan warna baru ini mengalami kenaikan. Untuk detailnya simak tabel harga di bawah ini:

Model Harga
Yamaha Aerox 155 VVA Standard Rp. 22.850.000,-
Yamaha Aerox 155 VVA S-Version Rp. 27.200.000,-
Yamaha Aerox 155 VVA R-Version Rp. 24.550.000,-

Harga tersebut di atas adalah harga on the road (OTR) Jakarta. Untuk daerah lain mungkin sedikit berbeda.

Spesifikasi Yamaha Aerox 155 VVA

Tidak ada perubahan spesifikasi teknis pada facelift Yamaha Aerox 155 VVA kali ini. Motor matic berbodi gambot ini mengusung mesin berkapasitas ruang bakar 155,1 cc, yang mampu menghasilkan tenaga maksimal 11,0 kW pada putaran 8.000 rpm, dan torsi maksimal 13,8 Nm pada 6.250 rpm.

Semua tipe sudah mengusung Variable Valve Actuation (VVA), teknologi Blue Core terbaru, electric power socket, ban gambot berukuran 140/70-14 mm (belakang) dan 110/80-14 mm (depan), LED lamp, dan full digital speedometer dengan ukuran 5,8 inch.

Untuk spesifikasi Yamaha Aerox 155 VVA selengkapnya silahkan simak tabel di bawah ini.

Mesin
Tipe mesin Liquid cooled 4-stroke, SOHC
Susunan silinder Single cylinder
Diameter X Langkah 58 x 58,7 mm
Perbandingan kompresi 10,5 ± 0,4 : 1
Volume silinder 155.1 cc
Daya maksimum 11.0 kW / 8000 rpm
Torsi maksimum : 13.8 Nm / 6250 rpm
Sistem starter Electric starter
Sistem pelumasan Wet sump
Kapasitas oli mesin Total = 1,00 L ; Berkala = 0,90 L
Tipe kopling Dry, Centrifugal Automatic Tipe
transmisi V-belt automatic
Sistem bahan bakar Fuel Injection
Dimensi
P X L X T 1990mm X 700mm X 1125mm
Jarak sumbu roda 1350mm
Jarak terendah ke tanah 142mm
Tinggi tempat duduk 790mm
Kapasitas tangki bensin 4,6 L
Berat isi 116 kg
Rangka
Tipe rangka Underbone
Suspensi depan Teleskopik
Suspensi belakang Unit Swing
Tipe ban Tubeless
Ban depan 110/80-14M/C 53P
Ban belakang 140/70-14M/C 62P
Rem depan Disc brake
Rem belakang Drum brake
Kelistrikan
Sistem pengapian TCI
Tipe battery YTZ7V
Tipe busi NGK/CPR8EA9






3 Comments

  1. mas Huda
    06/12/2017
  2. Marc Alenta
    06/12/2017
  3. mang saka
    19/12/2017

Add Comment

Tulis komentarmu

%d