Polisi Ganteng Dan Pembunuh Bayaran

Polisi ganteng Bripda Saiful BachrieKeajaiban internet ternyata tidak kalah dibanding dengan piramida Giza di Mesir atau Nazca Line di Peru. Lho kok bisa? Keajaiban internet adalah kemampuannya merubah nasib seseorang, bahkan hanya dengan sebuah photo atau video. Masih ingat Shinta Jojo, (mantan Briptu) Norman Kamaru, Ayu Ting Ting? Mereka adalah orang-orang yang mendadak jadi selebriti karena internet. Tak perlu talenta, hanya perlu sentuhan Dewi Fortuna. Sayangnya perubahan nasib tidaklah selalu positif, masih ingat Ariel Peterporn?

Beberapa hari ini ada keyword baru yang tiba-tiba banyak dicari orang, yaitu “polisi ganteng”. Berawal dari sebuah akun di Twitter yang meng-upload photo Bripda Saiful Bachrie, yang sedang mengamankan perayaan Cap Gomeh, dengan tulisan “Siapa yang mau ditangkap sama polisi ini?”. Tweeet tersebut menjadi heboh setelah Sherina Munaf, yang memiliki jutaan follower menanggapinya. Selebriti yang lain pun ikutan berkomentar, seperti Dira Sugandi, dan Julia Perez.

Polisi ganteng Bripda Saiful Bachrie

Internet tak hanya menghasilkan selebriti dadakan, tapi juga penjahat dan penipu dadakan. Dengan internet, banyak orang mencoba mencari rejeki tak halal. Prinsip anonymous di internet memungkinkan hal itu terjadi. Hanya dengan berbekal sebuah alamat email gratis yang sangat mudah didapat, siapa saja bisa bikin blog. Dan blog ini bisa kita isi apa saja, termasuk menawarkan jasa untuk membunuh orang. Masya Allah.

Saya sendiri khawatir, pemberitaan yang meluas tentang situs pembunuh bayaran justru akan mengundang orang-orang tak beradab yang lain untuk meniru. Karena jelas tak ada aparat pemerintah yang bisa mencegah seseorang untuk membuat blog di Blogspot atau di WordPress. Hanya moral yang bisa mencegah hal itu.

One Response

  1. keretaminiku
    20/03/2012

Add Comment

Tulis komentarmu

%d