Inden Online All New CBR 150R : Buka 24 Jam Terjaring 98 Penginden

inden-online-all-new-cbr-150r-indonesia

Meskipun Honda belum pernah secara resmi menampilkan gambar full body dari All New CBR 150R, bahkan spesifikasinya pun masih “Coming Soon“, namun tak mengurangi minat calon konsumen yang hendak inden. Sejak inden online dibuka pagi tadi, sampai dengan tengah malam ini telah terdaftar 96 nama penginden.

Sistem inden online yang diterapkan Honda memang berbeda dengan sistem yang diterapkan Yamaha saat peluncuran R15 bulan April lalu. Untuk inden All New CBR 150R, calon konsumen harus datang ke dealer dengan membawa kartu identitas dan menyerahkan 1 juta rupiah sebagai booking fee. Operator di dealer yang akan menginput data-data calon konsumen ke sistem online.

Baca juga :

Sayangnya tidak semua dealer bisa melakukan pendaftaran online ini. Menurut Mas Wiro, hanya dealer dengan spanduk khusus yang dapat melayani inden online ini. Mungkin ini juga yang menyebabkan daftar penginden tidak melesat seperti Yamaha R15 dulu.

inden online cbr 150r

BTW, All New CBR 150R tersedia dalam 4 pilihan warna: Speedy Black, Champion Red, Honda Three Colors, dan New Repsol Edition. Dari daftar penginden yang tertera di MadeOfChampion.com, kelihatannya versi New Repsol Edition yang paling banyak menarik peminat.

11 Comments

  1. kudo78dk
    06/09/2014
    • Yoshi
      06/09/2014
  2. potretbikers
    06/09/2014
    • Yoshi
      06/09/2014
  3. mas huda
    06/09/2014
    • Yoshi
      06/09/2014
  4. Mas Wiro
    06/09/2014
    • Yoshi
      06/09/2014
  5. sijidewe
    06/09/2014
  6. blade-in
    06/09/2014
  7. RPMspeed
    06/09/2014

Add Comment

Tulis komentarmu

%d